Kami telah melakukan sedikit penyesuaian pada Pemberitahuan Privasi yang akan berlaku efektif pada tanggal 30 Mei 2024. Klik disini untuk meninjau!

Cek disini close
21 May

Apa Itu Kode Referral dan Mantaatnya?

Yovita

by Yovita

view2464Views

Jika Anda sedang merancanakan launching bisnis atau berniat menjual suatu produk baru, Anda tentu butuh memperkenalkan bisnis Anda ke calon pelanggan. Biasanya, akan ada banyak pembagian kode referral yang bisa digunakan oleh calon pelanggan. Ini merupakan strategi yang dengan mudah bisa Anda terapkan untuk menaikkan penjualan, juga satu cara yang dilakukan para affiliate marketer untuk mendapatkan pelanggan.

Semua cara itu bisa dilakukan menggunakan kode referral. Sebenarnya, apa itu kode referral dan apa manfaatnya bagi bisnis Anda? Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!


Apa itu Kode Referral? 

Kode referral adalah kode yang diberikan kepada konsumen baru yang kemudian akan bisa digunakan untuk menggaet konsumen baru lagi. Kode ini terdiri dari kombinasi angka dan huruf, serta merupakan salah satu alat promosi atau strategi marketing yang bisa dilakukan dengan mudah.

Secara umum, kode referral digunakan oleh perusahaan untuk mempromosikan produk atau jasa yang mereka punya. Sebagai salah satu cara promosi atau bisa juga dibilang strategi marketing, tidak sedikit orang yang memanfaatkan kode referral karena penggunaan kode ini bisa memberikan keuntungan tersendiri. Keuntungan ini akan diterima pelanggan saat berhasil memenuhi syarat yang ditentukan, seperti meminta orang lain memasukkan kode referral saat orang ini menjadi pelanggan baru.

Bagaimana contoh dari apa itu kode referral? Misalnya, suatu brand akan memanfaatkan media sosial sebagai tempat mengiklankan produk pada pelanggan. Untuk menarik perhatian calon pelanggan baru, dibagikanlah kode referral supaya pelanggan bisa mendapatkan potongan harga. 

Kode referral biasanya dimasukkan oleh pelanggan saat hendak membayar, terutama jika menggunakan e-payment untuk mendapatkan promo khusus. Pelanggan bisa mendapatkan kode referral dari berbagai macam promosi seperti di media sosial. Biasanya, perusahaan akan memasukkan kode referral ke dalam iklan promosi di media sosial yang bisa dilihat oleh siapa saja.


Mengapa Kode Referral Digunakan dalam Bisnis?

Dalam berbinis, apa itu kode referral memudahkan seluruh rangkaian program yang Anda punya. Sebenarnya, Anda tidak harus menggunakan kode referral saat ingin membuat suatu program referral. Hanya saja, jika Anda mempunyai banyak konsumen dan beberapa program referral sekaligus, menggunakan kode referral sangat disarankan. 

Bagi pelanggan Anda, keberadaan program referral yang menawarkan insentif untuk tiap referral yang berhasil, akan membuat mereka tertarik untuk membeli produk yang Anda jual. Dengan hadiah seperti produk gratis, cashback, atau voucher, kode referral memudahkan pelanggan baru untuk mendapatkan imbalan. Mereka bisa menggunakan kode saat melakukan pemesanan pertama, dan hadiah akan otomatis dikirimkan ke alamat mereka.

Kode referral memastikan penjualan produk Anda berjalan seperti yang diharapkan, dan memberikan pengalaman yang baik kepada pelanggan setia serta orang-orang yang mendukung produk Anda. Pada akhirnya, mereka akan terus mempromosikan produk serta bisnis Anda kepada calon-calon pelanggan lain.

Baca Juga: 6 Contoh Promosi Produk untuk Bisnis Anda


Manfaat Kode Referral

Setelah tahu apa itu kode referral, Anda juga perlu tahu manfaat menggunakan kode ini. Apa sajakah itu?

1. Menjangkau lebih banyak target market

Menggunakan kode referral dapat memperbesar peluang orang berbelanja produk Anda. Dengan bertambahnya jumlah produk yang terjual, perusahaan akan berkesempatan untuk mendapatkan pelanggan yang lebih banyak pula. Tentunya, hal ini berdampak sangat baik untuk pemasukan dan perkembangan perusahaan, bukan? Karenanya, manfaatkan kode referral untuk menjangkau target market Anda.

2. Sebagai salah satu strategi marketing

Kode referral lazim dipakai oleh pelanggan Anda yang mengajak orang lain menjadi pembeli baru. Manfaat ini menunjukkan bahwa Anda bisa mempromosikan bisnis Anda lewat kode berisi promosi dan diskon. Jika banyak orang yang puas dengan produk atau jasa Anda, mereka akan menyebarkan bisnis Anda kepada orang yang mereka kenal. Dengan begitu, hanya lewat referral konsumen, Anda sudah bisa menaikkan brand awareness.

3. Memudahkan inovasi bisnis

Menggunakan kode referral juga bisa memudahkan Anda dalam melakukan inovasi bisnis. Misalkan Anda menjual produk fashion dan ingin meluncurkan suatu produk baru, tapi Anda belum tahu apakah produk baru ini akan laku terjual. Anda bisa melakukan survei kepada pelanggan mengenai apa yang mereka inginkan dari produk tertentu atau mungkin mereka justru membutuhkan produk baru.

Hasil dari survei ini bisa dijadikan data untuk melakukan inovasi. Anda bisa memberitahukan keberadaan survei ini lewat media sosial. Lalu, demi memastikan ada banyak pelanggan yang mengisi survei, tawarkan kode referral untuk diskon atau hadiah berupa produk terbaru.

4. Membangun loyalitas pelanggan

Loyalitas pelanggan Anda bisa terbangun dari kode referral. Ini karena selain mendapatkan produk yang mereka inginkan, pelanggan juga bisa mendapatkan potongan jika menggunakan kode referral. Meski begitu, pembagian kode harus diiringi dengan kualitas produk serta layanan pelanggan yang baik. Pastikan bahwa pelanggan tetap akan menggunakan produk atau jasa Anda dan tidak akan meninggalkan Anda.

Memberikan potongan dalam bentuk kode referral yang bisa disebarkan ke calon pelanggan lain merupakan langkah jitu. Selain menghargai loyalitas pelanggan yang sudah ada, Anda juga memberikan keuntungan bagi calon pelanggan.

Baca juga: Cara Meningkatkan Loyalitas Customer di Online Shop Anda

5. Tidak dipungut biaya

Cara menggunakan kofe referral dengan cara direct referral tidak akan memungut biaya. Ini adalah proses untuk mendaftar pada website tertentu dengan menggunakan link referral yang telah diberikan kepada orang lain. Cara ini memudahkan orang-orang atau affiliate yang ingin mempromosikan suatu produk karena sistem direct referral dapat bekerja secara otomatis. 

Link ini pun nanti akan bisa dihapus ketika sudah tidak lagi memberikan insentif atau pemasukan. Namun, jika masih memberikan pemasukan, pemilik referral tidak perlu repot-repot karena bahkan jika didiamkan pun, link itu tetap menghasilkan.


Cara Mendapatkan Kode Referral 

Cara mendapatkan kode referral sekarang makin mudah. Anda bisa mendapatkannya lewat Dropbox, Evernote, Zipcar, dan dari platform lain. Masing-masing platform sebenarnya memiliki cara berbeda-beda dalam menyediakan kode referralnya. Meski begitu, secara umum langkah-langkah mendapatkan kode referal adalah sebagai berikut:

  1. Login ke aplikasi.
  2. Pergi ke profil akun.
  3. Dari menu profil, cari opsi menu “Kode Referral”.
  4. Jika kode referral bisa dikustomisasi, lakukan kustomisasi sesuai keinginan. Biasanya, orang-orang menggunakan nama mereka dan nominal diskon yang didapat jika menggunakan kode ini. Contohnya “BUDI10” yang artinya kode ini berasal dari Budi dan orang yang menggunakan kode ini akan mendapatkan diskon 10%.
  5. Bagikan kode referal atau link referral. Nah, kode referral di beberapa aplikasi tidak akan bisa diubah, tapi konsumen akan langsung bisa membagikannya dalam bentuk link. Caranya sama. Setelah konsumen mendaftar di sebuah aplikasi, mereka tinggal pergi ke bagian profil, lalu cari opsi menu “ajak teman untuk bergabung”. Setelah itu, mereka akan menerima link dan bisa langsung membagikannya ke orang lain. Contohnya seperti ini:

shopee

Selain membuat kode referral untuk mengembangkan bisnis, Anda juga bisa memberikan kenyamanan lebih kepada pelanggan Anda dengan menerima semua metode pembayaran. Seperti yang disediakan oleh Midtrans, di mana Anda bisa kirim dan terima pembayaran dari 24 metode online dan offline lewat satu platform saja. Kemudahan ini memungkinkan pelanggan Anda untuk membayar tagihan dengan beragam cara, seperti debit card, credit card, e-Money, transfer bank, dan lain sebagainya.

Anda pun jadi bisa memberikan lebih banyak pilihan sistem pembayaran pada konsumen Anda. Semakin beragam sistem pembayaran yang Anda tawarkan, semakin meningkat pula kepuasan pelanggan terhadap bisnis atau usaha Anda. Anda bisa memilih sistem pembayaran Online Payment dari Midtrans. Pilih cara mudah untuk kelola semua proses pembayaran sehingga Anda dapat fokus kembangkan bisnis.


Contoh Kode Referral

Untuk bisnis sendiri, ada beragam contoh kode referral yang bisa Anda jadikan referensi jika Anda ingin membuat program referral sendiri. Mari kita lihat beberapa contoh kode referral dari platform-platform yang sudah disinggung sebelumnya.

  • Dropbox

dbox

Contoh bagaimana suatu program referral dapat meningkatkan bisnis dengan sukses adalah dengan melihat Dropbox. Berkat program referralnya yang memberikan hadiah berupa ruang penyimpanan gratis kepada konsumen yang membagikan kode referral dan konsumen baru yang mendaftar lewat kode itu, banyak orang jadi termotivasi menggunakan Dropbox. Mereka bahkan juga makin gencar membagikan kode referral Dropbox.

Pelanggan tak perlu report mengetikkan kode referral Dropbox secara manual karena kode ini cukup rumit. Mereka hanya perlu meng-copy kode tersebut lantas mengirimkannya kepada teman dan keluarga.

  • Evernote

evnot

Sebagai aplikasi yang bertujuan untuk mencatat notes, Evernote tidak bisa memberikan diskon atau barang gratis. Itulah kenapa program referralnya berupa poin yang bisa digunakan untuk upgrade ke akun premium Evernote (tiga referral = gratis 10 bulan premium).

Seperti Dropbox, kode referral Evernote juga cukup panjang. Namun, karena produknya adalah aplikasi online, pelanggan masih relatif mudah untuk mengikuti program referral ini. Copy saja kode yang muncul dan bagikan dengan orang lain.

  • Zipcar

ipcar

Zipcar mempunyai contoh penggunaan kode referral yang baik. Perusahaan ini mempunyai program referral di mana setiap konsumen akan mempunyai link referral mereka sendiri, yang bisa langsung dibagikan kepada orang lain.

Pada screenshot ini, kode referral yang unik untuk masing-masing konsumen dapat ditemukan di akhir link referral.


Cara Buat Kode Referral

Sebagai pebisnis, Anda bebas membuat kode referral yang dapat digunakan oleh pelanggan Anda. Anda bisa menggunakan software untuk mengautomasi prosesnya, atau bisa juga membuat kode referral secara manual. Berikut ini beberapa tips untuk membuat kode referral:

  • Pastikan kode referral mudah dibaca dan tidak peka huruf besar atau kecil.
  • Sebaiknya jangan gunakan O, nol, huruf I besar, atau huruf L kecil karena bentuknya mirip dengan satu sama lain dan sukar dibedakan.
  • Kustomisasikan kode referral dengan nama pelanggan, bukan brand.
  • Kode referral cukup pendek agar mudah diingat, tapi juga cukup panjang supaya unik (apalagi kalau pelanggan ingin membagikan kode secara verbal).
  • Pastikan bahwa kode referral Anda memiliki format yang sama untuk tiap program referral.

Keuntungan Kode Referral Bagi Bisnis

Perusahaan atau bisnis Anda akan mendapatkan banyak keuntungan lewat program referral, di mana Anda dapat mempromosikan produk dengan mudah. Apa saja keuntungan penggunaan referral bagi bisnis?

1. Memperoleh reach yang lebih luas

Dengan adanya website, media sosial, dan e-commerce, kode referral bisa digunakan di berbagai platform tersebut. Setelah pelanggan Anda membeli dan menyukai produk yang Anda jual, mereka pada umumnya akan memberikan rekomendasi produk ataupun jasa kepada followers mereka.

Hal tersebut akan meningkatkan reach yang akan berguna untuk meningkatkan pemasaran saat ini. Apalagi jika dibarengi dengan kode referral yang berisi potongan diskon dan bebas ongkos kirim, lebih banyak orang akan tertarik dengan bisnis Anda dan produk-produk lain yang juga menggunakan kode referral.

Baca juga: Forecasting adalah Metode Peramalan Bisnis. Apa Pentingnya?

2. Tidak dipungut biaya

Jika perusahaan sudah paham dengan apa itu kode referral, perusahaan juga akan tahu bahwa cara promosi ini tidak memungut biaya. Ini karena cara kerja referral bisa dikatakan seperti virus, di mana ketika Anda bisa menarik seorang pelanggan, maka pelanggan itu akan menarik calon pembeli lainnya. Proses “tarik-menarik” ini akan terus berlangsung sampai produk Anda akan dikenal luas hanya berdasarkan rekomendasi satu pelanggan saja.

3. Kepercayaan konsumen meningkat

Calon pelanggan Anda akan lebih memercayai sebuah produk yang sudah direkomendasikan serta dibeli banyak orang, apalagi oleh orang yang mereka kenal. Misalnya seperti produk skincare atau peralatan gadget. Konsumen yang sudah merasakan perubahan positif dari produk skincare yang mereka beli akan meninggalkan rekomendasi baik, dan calon pelanggan akan bisa melihat bukti nyata dari konsumen lain. Inilah kenapa menggunakan referral dalam ber-marketing memiliki dampak baik pada kepercayaan konsumen Anda.


Keuntungan Kode Referral bagi Konsumen

Selain menguntungkan dari segi bisnis, kode referral juga memiliki keuntungan bagi konsumen. Adapun keuntungannya sebagi berikut:

1. Bisa peroleh komisi pembelian

Keuntungan pertama bagi konsumen yang membeli produk Anda menggunakan kode referral adalah komisi. Komisi ini akan didapatkan oleh member website Paid per Click. Referral yang dapat melakukan pembelian pada website bisa memberikan komisi pada anggota yang mengikuti website tersebut, caranya dengan disesuaikan pada jenis keanggotaan yang dipilih.

Nilai komisi yang diperoleh pun bervariasi, hal bergantung pada website Paid per Click tersebut. Biasanya, komisinya berkisar antara 1-10 persen.

2. Mendapatkan komisi upgrade

Jika konsumen Anda melakukan upgrade setelah menggunakan kode referral, maka konsumen itu akan memperoleh komisi. Meski begitu, jumlah komisi tentu akan bergantung pada peraturan dan jenis keanggotaan yang dimiliki konsumen.

3. Peluang mendapat komisi klik

Bentuk komisi selanjutnya dari apa itu kode referral adalah komisi klik yang berasal dari link referral. Secara gampangnya, konsumen yang menjadi member referral akan mendapatkan komisi ketika calon pelanggan meng-klik kode referral milik konsumen tadi. Jenis komisi ini merupakan salah satu komisi yang paling mudah didapatkan, apalagi karena komisi klik ini juga berjalan setiap hari.

Meski begitu, setiap PTC memiliki peraturan yang berbeda-beda. Namun, biasanya situs-situs PTC ini akan mengharuskan member referral mereka untuk mendapatkan klik sebanyak empat kali sehari sebelum bisa menerima komisi klik ini. Jika jumlah klik yang diterima kurang dari batas minimal, maka member referral tersebut tidak akan mendapatkan komisi klik.


Sekarang, Anda sudah tahu apa itu kode referral dan manfaatnya bagi bisnis serta konsumen Anda. Untuk merangkumnya, kode referral adalah teknik marketing yang dapat memberikan keuntungan kepada pelanggan apabila sudah berhasil memenuhi syarat yang telah ditentukan. Caranya adalah dengan meminta orang lain memasukan kode referral saat yang bersangkutan menjadi pelanggan baru.

Selain dengan kode referral, gunakan juga sistem pembayaran dari Midtrans yang akan memberikan kemudahan bagi pelanggan Anda. Dengan Midtrans, kelola semua proses pembayaran dengan solusi payment gateway lengkap yang dirancang untuk bisnis Anda. Mari daftar sekarang juga!

e-payment

  • twitter
  • facebook
  • WA
  • mail