Kami telah melakukan sedikit penyesuaian pada Pemberitahuan Privasi yang akan berlaku efektif pada tanggal 30 Mei 2024. Klik disini untuk meninjau!
Cek disiniPahami Kenapa Payment Aggregator adalah Layanan Menguntungkan bagi Bisnis Anda - Tak dimungkiri, sejak teknologi berkembang pesat, sebagian besar orang jadi lebih suka berbelanja melalui online platform, seperti toko online, marketplace, dan e-commerce. Secara tidak langsung, peningkatan bisnis online yang pesat di seluruh dunia pun telah mendorong penerapan payment aggregator.
Apa itu payment aggregator? Sederhananya, payment aggregator adalah salah satu layanan yang memberikan kemudahan pembayaran kepada penjual dari pembeli. Untuk lebih lengkapnya, mari kita simak ulasan berikut ini.
Payment aggregator merupakan layanan yang menyediakan fasilitas pembayaran dari berbagai bank. Biasanya, penyedia payment aggregator telah memiliki akun pembayaran online dari berbagai bank yang tersedia di Indonesia.
Penyedia payment aggregator bertindak sebagai pihak ketiga yang berperan mengumpulkan seluruh transaksi penjual di satu akun rekening dan meminjamkan akun bank lain kepada pemilik toko online sebagai rekening pembayaran konsumen.
Singkatnya, Anda bisa menerima pembayaran dari konsumen menggunakan kartu debit dan kredit dari bank tertentu tanpa harus membuka rekening di bank tersebut.
Kehadiran payment aggregator membuat pebisnis tak perlu direpotkan lagi mengenai urusan penerimaan transaksi nontunai. Bisa dibilang, kepraktisan inilah yang mendorong pebisnis dan konsumen mulai beralih menggunakan sistem pembayaran online.
Dari pengertian payment aggregator, dapat disimpulkan bahwa layanan ini menawarkan solusi praktis bagi para pelaku bisnis untuk menerima pembayaran dari siapa saja, menggunakan kartu debit dan kredit dari bank mana saja.
Cara kerja payment aggregator tergolong sederhana. Sebagai contoh, konsumen A memesan produk dan memilih pembayaran menggunakan Bank BCA, sedangkan Anda sebagai penjual hanya memiliki rekening Bank Mandiri.
Tentu saja hal tersebut cukup menyulitkan konsumen yang hendak membayar lantaran rekening tujuan berbeda bank. Meskipun transfer dapat dilakukan, konsumen mau tak mau akan tetap dikenakan biaya transfer antarbank.
Lain cerita jika Anda menggunakan payment aggregator. Konsumen dapat melakukan pembayaran pesanan ke nomor rekening BCA yang dipinjamkan oleh penyedia payment aggregator. Nantinya, dana tersebut akan disalurkan ke rekening yang telah Anda daftarkan. Sederhananya, baik pembayaran dengan rekening bank yang sama ataupun berbeda, seluruh dana akan dikumpulkan ke akun rekening milik Anda.
Kehadiran payment aggregator dapat dikatakan sangat penting bagi pertumbuhan bisnis. Penggunaan payment aggregator sebagai metode pembayaran pun jelas amat menguntungkan. Terlebih lagi, bagi pebisnis baru yang mengalami kesulitan dalam proses penerimaan pembayaran ataupun yang belum memiliki modal besar untuk bermitra dengan bank.
Berkat adanya payment aggregator, pebisnis pun tak perlu lagi membuka banyak rekening bank yang menghabiskan banyak waktu dan dana. Payment aggregator juga menawarkan keunggulan yang tak dimiliki bank konvensional, yakni sistem pembayaran yang mudah.
Meski dikenakan biaya administrasi, penyedia layanan ini umumnya menerapkan pembayaran flat dengan nominal relatif kecil untuk setiap transaksi. Hal ini tentunya akan sangat cocok bagi pebisnis yang ingin mengembangkan usahanya.
Pada dasarnya, payment aggregator dan payment gateway memiliki tujuan sama, yakni memudahkan proses pembayaran maupun transaksi perbankan lainnya, terutama antara penjual dan pembeli, antara supplier dan pelanggannya.
Bedanya, payment gateway berwujud perangkat lunak yang bekerja secara online dan memiliki fungsi sebagai Point of Sales (PoS). Sementara payment aggregator adalah layanan pembayaran yang menjembatani pihak pembeli dengan bank atau pihak penjual dengan bank.
Umumnya, payment aggregator memanfaatkan link yang fungsinya melancarkan setiap proses transaksi. Tanpa link tersebut, proses pembayaran dari konsumen dan pencairan dana ke penjual tidak dapat dilakukan.
Pada dasarnya, payment aggregator dan payment gateway memiliki cakupan luas karena berbasis online. Namun, karena melayani pembayaran secara offline, payment aggregator masih membutuhkan terminal pembayaran.
Di sisi lain, payment gateway tidak membutuhkan terminal karena sudah memanfaatkan aplikasi tertentu yang dapat diintegrasikan dengan toko online dan e-commerce serta plug-in Enterprise Resource Planning (ERP).
Kendati sama-sama menyediakan layanan pembayaran, terdapat sedikit perbedaan dalam aspek keamanan. Payment gateway berfungsi melindungi data kartu debit dan kredit dengan memanfaatkan teknologi enkripsi yang mampu meminimalkan penipuan dan scamming. Sementara payment aggregator berfungsi memeriksa rincian informasi untuk diteruskan ke bank dengan tujuan untuk mencegah penipuan.
Keberadaan payment aggregator dan payment gateway yang mendukung sistem pembayaran modern tentunya sangat efektif melancarkan urusan perbankan. Sejatinya akan ada banyak manfaat dari layanan tersebut yang bisa Anda dapatkan dan gunakan untuk mengembangkan usaha Anda.
Nah, dari banyaknya penyedia layanan payment gateway dan payment aggregator, Midtrans jelas jadi salah satu platform terbaik di kelasnya. Sebagai penyedia layanan payment gateway, Midtrans mampu mempermudah transaksi pembayaran online berbekal teknologi modern, lengkap dengan sistem keamanan berlapis.
Sebagai gerbang pembayaran masa kini, daftar Midtrans memberikan banyak keuntungan. Midtrans menyediakan beragam metode pembayaran, mulai dari transfer antarbank, kartu debit, kartu kredit, sampai e-money seperti GoPay. Sistem pembayaran Midtrans juga telah dilengkapi alat pendeteksi kecurangan atau transaksi mencurigakan yang akan menjamin keamanan data dan transaksi Anda.
Berkat Midtrans, peluang tinggi meraih pelanggan potensial dan keuntungan berlipat pun akan kian besar. Midtrans menawarkan kemudahan, kepraktisan, dan keamanan bagi pebisnis untuk menjalankan kegiatan komersial dengan nyaman.
Cara mengawali perjalanan Anda bersama Midtrans pun tak susah. Pertama, Anda bisa mengunjungi website Midtrans dan pilih layanan yang Anda inginkan. Tak perlu cemas, seluruh layanan yang ditawarkan Midtrans bersifat fleksibel. Artinya, Anda bisa menyesuaikan layanan dengan kebutuhan bisnis Anda.
Midtrans pun telah didukung oleh tenaga kerja profesional, sehingga proses instalasi fasilitas yang ditawarkan cukup mudah. Apabila mengalami kesulitan, tenaga profesional siap membantu Anda kapan pun dibutuhkan, baik secara langsung maupun online.
Oleh karena payment gateway dan payment aggregator adalah salah satu sistem pembayaran yang dapat menunjang kegiatan bisnis Anda, maka segera gunakan Midtrans sekarang! Yuk, kenalan lebih lanjut dengan Midtrans di sini!