7 Keuntungan Memiliki Sistem Pembayaran di Toko Online
Sistem pembayaran adalah salah satu komponen penting dalam bisnis online. Alangk...

Intip pencapaian Gojek dengan download e-book “Tetap Melaju Bersama Gojek: Kilas Balik 2020 & Tren Usaha 2021” secara GRATIS
Download di siniKita pasti mengenal seseorang yang selalu mengecek email setiap saat, tidak berhenti bekerja di depan laptop, dan mengerjakan banyak hal namun tidak pernah selesai. Sebagian besar orang tersebut terjadi karena pekerjaan yang berlebihan atau tidak dapat mengatur waktu dengan baik. Banyak orang sukses di luar sana yang memiliki kesibukan luar biasa namun tetap bisa mengatur waktu dengan baik antara pekerjaan dan kehidupan pribadi mereka. Jadi, jika mereka saja bisa mengatur waktu, tentu saja Anda bisa bukan?
Mengatur waktu bukan berarti mengerjakan banyak hal dalam satu waktu. Ini berarti menyederhanakan bagaimana cara Anda bekerja, mengerjakan pekerjaan dengan cepat, dan melepaskan rasa stress. Jika Anda tetap merasa waktu 24 jam dan 7 hari dalam seminggu tidak cukup, Anda harus ingat bahwa waktu yang Anda miliki sama dengan waktu yang Warren Buffet miliki juga. Jadi tidak ada alasan bagi setiap orang untuk berkata tidak memiliki waktu yang cukup.
Richard Branson, founder dari The Virgin Group, mengatakan bahwa beliau menyukai untuk melakukan meeting sambil berdiri. Dengan berdiri, meeting bisa berjalan secara lebih efektif, keputusan dan deal juga bisa dilakukan dengan lebih cepat. Selalu sediakan notes atau kertas kemanapun Anda berada, sehingga jika Anda memiliki ide di suatu tempat dan Anda bisa mencatatnya langsung untuk diwujudkan di masa yang mendatang.
Andry Grove, mantan presiden Intel, mengatakan bahwa kegiatannya berakhir ketika dia sudah merasa lelah dan siap untuk pulang, bukan ketika dia merasa selesai. Karena pekerjaan yang dimilikinya tidak akan pernah selesai dan akan terus ada. Selain itu Dustin Moskovitz, pendiri App Asana memberikan tips untuk menyediakan satu hari tanpa meeting agar semua anggota tim dapat menyelesaikan tugas Anda tanpa adanya interupsi apapun dan meningkatkan produktivitas dalam tim.
Berikut tips lainnya yang dapat membantu Anda untuk mengatur waktu dan menjadi lebih produktif:
Anda bisa menerapkan tips dan trik di atas dalam kehidupan Anda sehari-hari. Belajarlah untuk mengatur waktu sebaik mungkin agar produktivitas dan kualitas pekerjaan Anda meningkat juga.
Semoga bermanfaat!
Sumber: Entrepreneur, Creativity Post, Inc