Kami telah melakukan sedikit penyesuaian pada Pemberitahuan Privasi yang akan berlaku efektif pada tanggal 30 Mei 2024. Klik disini untuk meninjau!

Cek disini close
21 Sep

Contoh dan Cara Membuat Surat Penangguhan Pembayaran Kredit

Yovita

by Yovita

view58676Views

Contoh dan Cara Membuat Surat Penangguhan Pembayaran Kredit - Keterlambatan pembayaran dalam sebuah usaha atau bisnis merupakan sesuatu yang wajar. Namun, untuk mengajukan pemberitahuan mengenai keterlambatan ini, ada prosedur tersendiri yang harus diikuti. Salah satunya adalah dengan membuat surat permohonan penangguhan pembayaran. Surat di sini dapat diartikan sebagai surat yang dibuat dan dikirimkan oleh pihak debitur atau pembeli kepada kreditur.

Surat ini berisi pemberitahuan ketidakmampuan dalam membayar tagihan atau pelunasan tepat waktu yang telah ditentukan karena faktor dan alasan tertentu. Bagi pembeli, sebaiknya surat penangguhan pembayaran dibuat sebelum masuk jatuh tempo tagihan. Hal ini untuk memberitahukan kepada pihak kreditur atau supplier mengenai duduk perkara yang ada.

Alasan Mengajukan Surat Penangguhan Pembayaran

cara-membuat-surat-penangguhan-hutang-3

Pengajuan surat penangguhan pembayaran dibuat bukan tanpa alasan. Dalam hal ini, pihak pembeli atau pihak yang mengajukan surat tengah mengalami kendala cukup berat. Kendala tersebut tidak bisa teratasi, khususnya dalam waktu dekat.

Biasanya, penangguhan pembayaran ini terjadi ketika nominal tagihannya cukup besar. Pada dasarnya, ada beberapa alasan yang kuat mengapa debitur mengajukan surat tersebut. Berikut beberapa di antaranya yang bisa dijadikan pertimbangan:

1. Melambungnya harga-harga yang tinggi secara signifikan

Hal ini disebabkan oleh naiknya harga BBM sebagai patokan utama perindustrian. Selain itu, kondisi di pasar bursa juga berpengaruh pada pembayaran. Misalnya saja terjadi kredit macet atau tagihan yang berdampak buruk bagi perkembangan dunia perdagangan.

2. Faktor alam

Anda tak salah baca. Pasalnya faktor alam juga bisa menjadi alasan seseorang mengajukan surat penangguhan pembayaran. Misalnya saja terjadi bencana alam seperti banjir, gempa bumi, dan tsunami hingga membuat kerusakan secara fisik pada sektor usaha dan berpengaruh pada kegiatan operasional perusahaan atau suatu bisnis.

3. Musibah dan hal tak terduga lainnya

Contohnya, seperti terjadinya pencurian dan perampokan yang menyebabkan kerugian besar, sehingga berpengaruh pada arus kas perusahaan dan terancam tidak bisa membayar tagihan.

Ada pula sejumlah faktor lainnya yang tidak diprediksi sebelumnya, seperti terjadinya kebakaran di tempat operasional usaha maupun yang membuat aset usaha menjadi tidak berfungsi.

Faktor lain juga adalah adanya pandemi seperti pandemi Covid-19. Akibat hal ini, tak sedikit perusahaan ataupun unit usaha yang tidak bisa beroperasi secara optimal karena menurunnya daya beli masyarakat. Hasilnya, pendapatan atau pemasukan usaha menurun drastis dan tidak mampu untuk melakukan pembayaran terhadap tagihan yang ada.


Komponen dalam Surat Penangguhan Pembayaran

cara-membuat-surat-penangguhan-hutang-4

Membuat surat permohonan penangguhan pembayaran tidak bisa dilakukan secara sembarangan. Ini karena surat tersebut berfungsi sebagai surat permohonan atas keterlambatan dan ketidakmampuan dalam melakukan pelunasan tagihan akibat faktor-faktor yang telah disebutkan di atas.

Maka dari itu, ada beberapa komponen yang perlu diperhatikan dalam pembuatan surat. Sebab, meskipun tidak ada peraturan tertulis secara formal, sejumlah komponen tersebut tetap berlaku secara umum sebagai norma dalam berbisnis (common sense). Adapun komponen-komponen yang wajib Anda perhatikan di antaranya adalah:

1. Permohonan maaf dari pihak debitur atau pembeli dan menjelaskan alasan dikeluarkannya surat penangguhan pembayaran. Di sini, Anda sebagai pihak pembeli atau debitur perlu menerangkan alasan tersebut sejelas mungkin agar tidak terjadi kesalahpahaman dan kekeliruan penafsiran oleh pihak kreditur.

2. Yakinkan pihak kreditur atau dalam hal ini supplier terkait kapan utang tersebut dapat dilunasi. Begitu pula dengan skema pembayarannya sejelas mungkin. Hal ini juga meliputi beberapa hal penting lainnya yang perlu dibahas dalam pelunasan pembayaran tersebut.

3. Jangan lupa untuk memberikan ucapan terima kasih atas kesediaan pihak kreditur dalam memaklumi keterlambatan pembayaran utang yang ada.


Contoh Surat Penangguhan Pembayaran

cara-membuat-surat-penangguhan-hutang-2

Untuk lebih jelasnya mengenai surat penangguhan pembayaran, simak contoh berikut yang bisa Anda jadikan referensi:


CONTOH SURAT PENANGGUHAN PEMBAYARAN

Nomor: 23/MB/IV/2021 24 April 2021
Hal: Penangguhan Pembayaran

Kepada
PT Alam Makmur
Jln. Semangka 55 Surabaya

Dengan Hormat,

Membalas surat Saudara dengan nomor faktur 895.774.5631 tertanggal 8 Februari 2021 tentang penagihan pembayaran, sudah kami terima dengan penuh rasa hormat dan perhatian.

Setelah membaca surat yang ada, kami dengan perasaan sangat menyesal dengan ini memberitahukan pembayaran atas tagihan faktur tersebut belum bisa kami lunasi sebanyak Rp15.000.000 atas pembelian barang berupa komponen suku cadang kendaraan bermotor.

Keterlambatan pembayaran ini dikarenakan bencana alam banjir yang menimpa tempat usaha kami dan menelan total kerugian kurang lebih Rp12.700.000.

Sehubungan dengan hal tersebut, kami selaku debitur memohon maaf dan memohon pengertian saudara untuk bisa menangguhkan pembayaran selama dua bulan mendatang. Demikian surat penangguhan ini kami buat dan kami berharap saudara bersedia untuk menyetujuinya.

Atas perhatiannya, kami sampaikan terima kasih.

Hormat kami,

PT Alam Makmur
Rudi Alamsyah


Itulah ulasan singkat mengenai contoh dan cara membuat surat penangguhan pembayaran dalam sebuah usaha. Nantinya ketika dana telah tersedia dan pembayaran sudah bisa dilakukan, Anda pun dapat memanfaatkan layanan Payouts dari Midtrans untuk transaksi yang lebih aman, cepat, dan nyaman.

Selain untuk melakukan pembayaran dengan nyaman ke pihak supplier, dengan Midtrans, Anda juga dapat menghadirkan berbagai metode pembayaran online untuk pelanggan Anda. Tersedia dalam setidaknya 24 pilihan metode pembayaranMidtrans dapat mempermudah proses pembayaran dari pelanggan sehingga Anda pun bisa fokus mengembangkan usaha. Kembangkan usaha Anda bersama Midtrans, daftar sekarang juga di halaman ini.

  • twitter
  • facebook
  • WA
  • mail