Kami telah melakukan sedikit penyesuaian pada Pemberitahuan Privasi yang akan berlaku efektif pada tanggal 30 Mei 2024. Klik disini untuk meninjau!

Cek disini close
08 Apr

Pengaruh Bulan Ramadhan untuk Toko Online Anda

Admin

by Admin

view3318Views

Pengaruh Bulan Ramadhan untuk Toko Online Anda - Bulan Ramadhan biasanya menjadi berkah tersendiri, khususnya bagi para pelaku bisnis di Indonesia. Sebagai salah satu negara Muslim terbesar di dunia,  nyatanya bulan Ramadhan mampu mempengaruhi perilaku konsumen di Indonesia, termasuk dalam hal berbelanja baik online maupun offline, terutama menjelang Hari Raya.
Baca juga: Promo Ramadhan 2021

Ramadhan memang hanya dirayakan selama satu bulan saja. Akan tetapi, nyatanya hal  tersebut memberikan pengaruh signifikan terhadap kegiatan bisnis eCommerce. Misalnya, terdapat pergeseran kebiasaan belanja pelanggan atau mungkin preferensi belanja pelanggan yang mulai berubah.

Nah, supaya Anda bisa menjalani usaha dengan lebih maksimal saat Ramadan, yuk cari tahu pengaruh bulan Ramadhan untuk toko online Anda.

5 Pengaruh Bulan Ramadhan untuk Toko Online Anda

1. Perubahan jam ramai toko online
Ketika Ramadan, biasanya jam-jam ramai orang-orang berbelanja di toko online cukup beragam. Misalnya, saat jam sahur, yakni sekitar pukul 2-5 pagi, pelanggan senang berbelanja online atau seidaknya sekadar membuka website toko online.

Kemudian, biasanya sewaktu ngabuburit atau pada jam-jam menunggu waktu berbuka puasa di sore hari, para pelanggan juga memanfaatkan waktu tersebut untuk berbelanja online. Yang menarik, setelah berbuka puasa, tak sedikit pelanggan yang melakukan pembelanjaan, lho!
Baca juga: 7 Manfaat Transaksi Online bagi Pemilik Usaha

Apa hal yang bisa dipelajari oleh para pemilik toko online? Jam-jam ramai tersebut tentu sangat potensial bagi para pemilik usaha untuk memaksimalkan penjualan. Pelajari kapan pesanan banyak masuk, pastikan Anda memiliki karyawan yang cukup untuk mengelola semua pesanan, dan jangan lupa lakukan pencatatan penjualan agar semua transaksi dapat terekapitulasi dengan baik.

2. Busana muslim menjadi target utama
Ini dia pengaruh bulan Ramadhan yang bisa Anda pelajari dari segi produk. Produk busana muslim menjadi primadona saat bulan Ramadhan. Tidak heran jika bulan Ramadhan ini banyak pelaku eCommerce mengeluarkan busana muslim terbaru dari mereka.

Tidak itu saja, busana yang lebih sopan seperti kemeja lengan panjang banyak juga dicari oleh konsumen. Bahkan aksesoris seperti tas, sepatu dan scarf yang termasuk dalam koleksi Ramadhan pun juga.

Produk makanan manis pun seperti sirup, gula, mentega, biskuit, kurma dan lain-lain juga banyak dibeli, apalagi karena adanya anjuran untuk berbuka puasa dengan makanan atau minuman manis untuk menstabilkan gula darah dan mengembalikan metabolisme tubuh.

3. Konten bertema Ramadan
Tema Ramadan tentu saja bisa menjadi ide konten yang menarik dan relevan untuk usaha Anda. Sebagai contoh, Anda menjual makanan siap saji. Anda bisa membuat konten mengenai tips berpuasa atau rekomendasi makanan dan minuman untuk disantap saat sahur dan buka puasa.

Contoh lainnya, Anda bisa membuat konten games yang bisa dimainkan sewaktu ngabuburit guna meningkatkan interaksi dengan para pelanggan.

4. THR mempengaruhi daya beli konsumen
Rata-rata konsumen di Indonesia banyak menghabiskan uang mereka untuk belanja online setelah menerima tunjangan hari raya (THR) atau bonus.

Sebelumnya, mereka hanya fokus pada pemenuhan kebutuhan bahan pokok selama bulan Ramadhan. Akan tetapi, tidak menutup kemungkinan bahwa THR tersebut akan digunakan untuk membeli pakaian baru atau mungkin mempercantik diri di salon, misalnya.

5. Tawarkan promo seputar Ramadhan
Media sosial bisa jadi senjata andalan bagi pemilik bisnis online untuk menjangkau lebih banyak pelanggan dan menjual lebih banyak produk. Untuk itu, manfaatkan social media toko online Anda secara aktif untuk mempromosikan diskon atau penawaran koleksi bulan Ramadhan Anda.

Pada dasarnya, konsuman sadar akan perubahan harga yang terjadi selama bulan Ramadhan dan mereka mengetahui bahwa diskon yang diberikan untuk bulan Ramadhan lebih menguntungkan.

Nah, itulah dia 5 pengaruh bulan Ramadhan terhadap toko online Anda. Kini, sebagai pemilik toko online, Anda sudah mengetahui konten, juga strategi dan produk apa yang akan Anda tawarkan kepada konsumen Anda.

Satu hal penting yang tidak boleh Anda lupakan ketika menjalankan usaha online adalah menyediakan berbagai pembayaran yang memudahkan para pelanggan untuk membayar pesanan mereka. Jangan khawatir, untuk urusan pembayaran atau payment gateway, serahkan semuanya pada Midtrans!

Yuk, klik di sini untuk tahu lebih banyak soal Midtrans dan buktikan sendiri bagaimana Midtrans bisa membantu mempermudah bisnis Anda!

  • twitter
  • facebook
  • WA
  • mail