Kami telah memperbarui Syarat & Kebijakan Privasi pada tanggal 26 Februari 2024. Klik disini untuk meninjau!

Cek disini close
20 Jul

Panduan Menciptakan Konten Visual Menarik untuk Media Sosial

Digital Marketing Midtrans

by Digital Marketing Midtrans

view3663Views

Konten Visual

Memposting konten visual merupakan salah satu hal paling penting yang bisa Anda lakukan untuk meningkatkan strategi media sosial. Perlu diingat bahwa dalam hal ini, konten visual tidak hanya berlaku pada media sosial berbasis gambar seperti Instagram, namun juga dalam bentuk video, infografis, komik, screenshot, bahkan meme. Apa pun bentuknya, konten visual yang Anda buat haruslah menarik, relevan, dan tentunya menyenangkan untuk dipandang. Bagaimana caranya?

Pentingnya konten visual pada strategi media sosial

Sebelum membahas tentang berbagai cara membuat konten visual yang menarik di media sosial, ada baiknya bagi Anda untuk memahami pentingnya hal tersebut. Berikut adalah data statistik dari Hubspot terkait konten visual:

  • 63% konten di media sosial terdiri dari gambar.
  • 50% pengguna internet pernah melakukan repost foto atau video.
  • 54% pengguna internet pernah mem-post foto atau video original yang mereka ambil atau rekam sendiri.
  • Konten dengan gambar relevan mendapatkan 94% lebih banyak views dibandingkan dengan yang tidak.
  • Otak manusia memproses konten visual 66.000 kali lebih cepat dari konten teks.
  • 99% informasi yang dikirim ke otak manusia berupa visual.

Menerapkan metode rule of third

Rule of thirds adalah sebuah metode pengambilan gambar yang melibatkan komposisi tertentu. Tujuannya adalah agar hasil gambar bisa terlihat in sync dengan cara kerja mata manusia dalam memindai gambar. Metode ini merupakan salah satu fondasi aturan dalam fotografi dan banyak digunakan oleh para fotografer.

Cara menerapkan metode rule of third adalah dengan membagi gambar menjadi sembilan kotak dengan ukuran sama besar. Jika mengambil gambar menggunakan kamera profesional atau smartphone, Anda cukup mengaktifkan mode “grid” untuk memunculkan kotak yang dimaksud. Garis-garis grid tersebut membentuk titik temu yang menurut aturan rule of third, menjadi titik di mana mata manusia cenderung menatap. Nah, untuk menciptakan konten visual yang menarik, tempatkan obyek utama Anda di titik-titik temu tersebut saat mengambil foto.

Gunakan satu filter foto secara konsisten

Ketika sedang “menjelajah” di Instagram, Anda pasti pernah bertemu dengan beberapa akun yang foto-fotonya memiliki palette warna senada. Baik untuk Instagram maupun platform media sosial lain, menentukan palette warna dalam konten visual ternyata penting karena mampu menciptakan perasaan tertentu pada audiens Anda. Sebaiknya usahakan agar palette warna yang Anda pilih masih sesuai dengan image brand Anda.
Palette warna juga berhubungan dengan filter foto. Anda bisa menggunakan aplikasi editing seperti Adobe Photoshop (untuk PC) atau VSCO (untuk mobile) dalam mencari filter yang cocok. Jika sudah menemukannya, gunakan filter tersebut di seluruh konten visual Anda. Penggunaan filter yang sama akan membuat konten visual Anda lebih mudah dikenali di media sosial.

Manfaatkan aplikasi online gratis

Jika karena berbagai alasan Anda tidak bisa mendownload photo editing di perangkat Anda, masih ada banyak aplikasi photo editing berbasis online yang bisa Anda gunakan secara gratis. Jadi, selama mempunyai perangkat dan koneksi internet yang mumpuni, Anda bisa mengakses beberapa aplikasi photo editing online berikut ini:

  • Pixlr – bisa dikatakan sebagai Adobe Photoshop versi lebih sederhana, dengan berbagai fitur yang mirip. Ada pula Pixlr Express yang ditujukan untuk keperluan photo editing bersifat mendasar.
  • Canva – tersedia template yang bisa Anda gunakan dan sesuaikan sesuai kebutuhan. Namun, tersedia pula berbagai gambar, foto vector, dan font jika Anda ingin membuat konten visual dari nol.
  • Piktochart – cocok bagi Anda yang ingin membuat infografis secara mudah dan sederhana. Bisa juga digunakan untuk membuat slide presentasi dan poster.
  • Recite – menyediakan berbagai desain template yang dapat Anda gunakan untuk membuat quote.

Apakah sudah terbayang konten visual seperti apa yang akan Anda buat untuk kepentingan strategi media sosial brand Anda?

Semoga artikel ini bermanfaat!

Sumber: Hootsuite Blog, YOURSTORY