Kami telah melakukan sedikit penyesuaian pada Pemberitahuan Privasi yang akan berlaku efektif pada tanggal 30 Mei 2024. Klik disini untuk meninjau!

Cek disini close
08 Jun

Otovista, Toko Online Bagi Penggemar Otomotif di Indonesia

Veritrans Indonesia

by Veritrans Indonesia

view1700Views

otovista

Otomotif adalah salah satu hobi yang umumnya banyak digemari oleh kaum pria. Di Indonesia, berbagai komunitas penggemar otomotif berkembang dengan jumlah anggota yang sangat banyak. Bahkan komunitas-komunitas tersebut sangat aktif mengadakan berbagai event bertaraf nasional maupun internasional.

Tak mengherankan bahwa industri otomotif sangat berkembang di Indonesia. Mulai dari industri utama, seperti berbagai pabrik kendaraan bermotor, dealer-dealer yang menjual berbagai merek kendaraaan, hingga bengkel-bengkel untuk memenuhi kebutuhan modifikasi para penggemar otomotif.

Di antara banyaknya toko-toko penjual kebutuhan otomotif di Indonesia, salah satu yang sangat menarik adalah Otovista.

Berbelanja di Otovista

Otovista adalah salah satu toko online di Indonesia yang menjual kebutuhan otomotif, seperti velg, bank, audio, air filter, dll. Otovista memanfaatkan kemanjuan teknologi, dimana hanya dengan akses internet Anda dapat membeli kebutuhan otomotif Anda dengan mudah, aman & cepat. Hal ini merupakan srategi yang sangat bagus, mengingat banyaknya penggemar otomotif yang berkomunikasi di forum secara online.

Secara pemilihan produk, otovista menjual berbagai variasi produk dengan harga yang sangat kompetitif. Di tambah lagi, otovista menjamin bahwa produk yang dijual berkualitas tinggi dengan jaminan 100% asli. Jika produk yang diterima pembeli cacat/rusak Otovista akan mengganti atau melakukan full refund ke pembeli.

Keunikan Otovista

Otovista memiliki beragam kategori produk & menjual lebih dari 1000 SKU dengan lebih dari 30 otomotif brands. Otovista mentarget para penggemar otomotif dan pengguna mobil untuk mendapatkan produk-produk resmi maupun aftermarket untuk mobil mereka. Disamping itu, otovista selalu memberikan pelayanan yang cepat & tepat mengenai semua produk yang ada di website.

kategori produk Otovista

Otovista juga fokus pada pengalaman visitor di dalam melakukan pencarian produk, sehingga Anda dapat mencari produk yang sesuai dengan sangat mudah. Misal Anda ingin membeli Velg di Otovista, Anda dapat memilih Velg berdasarkan ukuran, PCD, offset & warna.

halaman produk otovista

Pembayaran di Otovista

Jika Anda sudah tertarik dengan produk di Otovista, Anda dapat dengan mudah melakukan pemesanan & pembayaran secara online. Anda dapat melakukan pembayaran secara online menggunakan kartu kredit untuk produk-produk yang berharga tinggi. Pembayaran tersebut sangat aman karena Otovista menggunakan jasa payment gateway dari Veritrans. Selain itu, Otovista juga menyediakan metode bank transfer.

Selamat berbelanja!