Kami telah melakukan sedikit penyesuaian pada Pemberitahuan Privasi yang akan berlaku efektif pada tanggal 30 Mei 2024. Klik disini untuk meninjau!

Cek disini close
09 Oct

Integrasi WordPress, WooCommerce dan Midtrans untuk Pengembangan Situs e-Commerce

Digital Marketing Midtrans

by Digital Marketing Midtrans

view22512Views

Apakah Anda sudah familiar dengan payment gateway? Payment gateway merupakan medium transaksi yang disediakan oleh sebuah layanan aplikasi e-commerce yang dapat memberi otorisasi pemrosesan pembayaran langsung bagi pelanggan dalam aktivitas bisnis online.

Terlebih jika Anda telah mengembangkan situs web e-commerce, fitur payment gateway menjadi solusi penting yang bisa menghadirkan pengalaman belanja yang jauh lebih nyaman dan fleksibel. Dengan payment gateway, sistem pembayaran bisa dibangun langsung ke keranjang belanja pelanggan. Efektivitas biaya dan fleksibilitas dalam transaksi pembayaran karena langsung terhubung ke prosesor kartu kredit pilihan misalnya, menjadi manfaat yang pasti akan terasa.

Dan saat ini bisa dikatakan, payment gateway Indonesia dari Midtrans merupakan payment yang sudah sangat banyak digunakan oleh para pebisnis online, khususnya yang sudah menggunakan web dengan fitur e-commerce.

Secara umum, untuk menggunakan payment gateway di situs web e-commerce dan memanfaatkan fitur payment gateway Indonesia Midtrans, pelanggan bisa melakukan integrasi yang melibatkan tiga entitas berikut, yaitu (1) WordPress—sebagai platform web; (2) WooCommerce—sebagai plugin open-source khusus e-commerce yang dikembangkan khusus untuk web berbasis WordPress; dan (3) Midtrans-WooCommerce, plugin resmi khusus yang dibangun oleh Midtrans untuk mendukung proses pembayaran online, tanpa mengharuskan pelanggan meninggalkan situs web-ecommerce mereka.

Tapi jika Anda relatif masih baru atau bahkan tidak mengerti tentang integrasi ini, berikut adalah beberapa hal-hal yang patut Anda ketahui dan bisa dijadikan sebagai acuan dasar.

Pertama, untuk web, praktik terbaik (sekaligus saran terbaik dari kami) yang harus Anda lakukan adalah mengembangkan situs web berbasis WordPress. Sebagai sebuah sistem pengelolaan konten atau yang biasa dikenal sebagai Content Management System (CMS) yang dibangun berbasis open source, dan dipakai hampir 34% situs web di seluruh dunia, serta nyaris tidak membutuhkan kemampuan teknis apa pun, penggunaan WordPress sebagai platform pengembangan website adalah sebuah pilihan terbaik;

Kedua, untuk menghadirkan fitur e-commerce di situs berbasis WordPress tersebut, jalan termudah adalah memanfaatkan plugin e-commerce yang saat ini sudah ada dan mendukung platform WordPress. WooCommerce, plugin yang menguasai hampir 30% pangsa pasar plugin e-commerce di seluruh dunia, saat ini juga merupakan pilihan terbaik; dan

Ketiga, untuk menghadirkan fitur payment gateway di situs web e-commerce yang sudah disiapkan di atas, plugin Midtrans-WooCommerce idealnya menjadi solusi terpenting di tahap ini.

Plugin ini merupakan plugin resmi khusus yang dibangun oleh Midtrans untuk mendukung proses pembayaran online yang aman dengan antarmuka yang nyaman dan responsif. Keuntungan lain, plugin ini bahkan sudah mendukung pelbagai saluran pembayaran online, seperti pembayaran penuh menggunakan kartu kredit, bank transfer, dan internet banking untuk antarbank.

Dengan proses instalasi yang begitu mudah,—seperti petunjuk di kotak bawah ini,—plugin ini pun harusnya menjadi pemain terpenting bertambahnya penggunaan payment gateway Midtrans di situs-situs e-commerce, khususnya di Indonesia.


Instalasi Plugin

(1) Mengunduh kode sumber plugin ke “wp-content/plugins/midtrans-woocommerce” directory, atau melakukan instalasi langsung melalui antarmuka instalasi plugin di WordPress
(2) Melakukan aktivasi plugin melalui antarmuka Plugins di WordPress
(3) Melalukan pengaturan fitur ini melalui WooCommerce – Settings – Checkout – Midtrans menu, dengan mengisi item-item konfirgurasinya.

Setelah proses instalasi selesai, berikutnya adalah melakukan konfigurasi di Midtrans MAP Dashboard untuk memilih metode eksekusi.


Untuk Anda para pengembang, saat ini kode sumber plugin ini bisa Anda dapatkan di repo GitHub https://github.com/veritrans/SNAP-Woocommerce, dan/atau di repositori resmi WordPress di https://wordpress.org/plugins/midtrans-woocommerce/.

Anda juga bisa mengunjungi https://midtrans.com/developers untuk mengetahui lebih banyak tentang dokumentasi teknis lainnya terkait integrasi Midtrans. Juga bisa mengunjungi repo GitHub resmi milik Midtrans. Untuk mengetahui berbagai proyek yang selama ini sudah dikembangkan oleh pengembang internal Midtrans, misalnya plugin dukungan metode pembayaran untuk penggunaan di platform Prestashop, Magento, Opencart, dan bahkan Drupal Commerce.