Kami telah melakukan sedikit penyesuaian pada Pemberitahuan Privasi yang akan berlaku efektif pada tanggal 30 Mei 2024. Klik disini untuk meninjau!

Cek disini close
02 Sep

Mau Beli Furniture Online? Kunjungi 6 Situs Berikut

Veritrans Indonesia

by Veritrans Indonesia

view3140Views

beli furniture online

Dengan pesatnya pertumbuhan industri eCommerce di Indonesia, banyak toko online baru bermunculan menjual berbagai kebutuhan Anda, termasuk furniture. Saat ini, Anda tidak perlu lagi kesulitan membawa pulang sendiri furniture yang Anda beli di toko. Anda hanya perlu melakukan order dan pembayaran secara online, dan dalam beberapa hari, furniture pesanan Anda akan datang ke depan pintu rumah Anda. Apabila Anda sedang mencari furniture dan keperluan dekorasi ruangan yang unik dengan harga menarik lima toko online berikut dapat Anda jadikan tujuan berbelanja:

1. Almi Toko Furniture

Almi furniture

Kantor dan pabrik Almi Toko Furniture berlokasi di beberapa daerah di Yogyakarta. Walaupun demikian, Anda yang berdomisili di luar DIY tetap bisa mendapatkan furniture kelas dunia dari Almi Toko Furniture secara online. Selama 14 tahun, ATF sudah memproduksi dan mengekspor furniture ke Eropa, Amerika, Kanada, Afrika Selatan, dan Australia, sehingga tidak perlu diragukan lagi kualitasnya. Dengan nuansa klasik, industrial, dan travel dari ATF, tentu dekorasi ruangan Anda akan membuat orang-orang terpukau.

2. Fabelio

Fabelio

Fabelio menyediakan desain untuk kenyamanan dan kehangatan rumah Anda, dengan pengiriman gratis, 14 hari pengembalian gratis, dan garansi 6 bulan. Hasil kolaborasi dengan designer-designer kenamaan Indonesia, furniture yang ditawarkan Fabelio merupakan produk lokal dengan kualitas internasional. Dengan konsep klasik dan minimalis dari Fabelio, mulai dari bedroom, living room, hingga dining room Anda akan terasa nyaman dan hangat, cocok untuk seluruh keluarga.

3. Floral Home

Floral Home

FloralHome merupakan situs yang tepat apabila Anda sedang mencari ide dekorasi ruangan & home furnishing yang klasik dan elegan. Anda bisa mengunjungi showroom Floral Home di Jakarta, Tangerang, Samarinda, Medan, Pekanbaru, dan Bandung. Tidak hanya furniture saja, Floral Home juga menawarkan berbagai aksesoris dekorasi ruangan dengan design yang menawan, seperti jam dinding, cermin, lampu dinding, bingkai foto, vas, finial, lukisan, dan masih banyak lagi.

4. JYSK

JYSK

JYSK adalah salah satu pemain besar di industri retail ‘sleeping & living’ yang berasal dari Denmark. JYSK hadir di Indonesia sejak tahun 2014. Puluhan kategori produk, dengan beragam desain yang sesuai dengan kebutuhan Anda, seperti desain untuk anak-anak, minimalis, flannel, hingga feminine tersedia di JYSK. Tidak hanya furniture saja, tentunya semua kebutuhan sleeping & living ala Skandinavia dapat Anda temukan di sini, mulai dari bed linen, matras, kebutuhan kamar mandi, ornament, bantal, karpet, gorden, dan masih banyak lagi.

5. Livaza

Livaza

Livaza adalah website eCommerce yang berfokus pada produk-produk home & living. Semua produk yang ditawarkan merupakan buatan lokal dengan kualitas tinggi, didesain dengan baik. Furniture diproduksi berdasarkan order Anda, sehingga barang yang Anda pesan, bisa sesuai dengan keinginan Anda. Selain furniture, Livaza juga menyediakan beragam lighting & aksesoris. Desain modern dari furniture Livaza akan semakin melengkapi urban life Anda.

6. Subur Furniture

subur furniture

Subur Furniture telah berdiri selama 30 tahun di Indonesia sebelum akhirnya go online. Subur menjual berbagai mebel, sofa, dan mattress atau spring bed berkelas, diantaranya: Springbed Kingkoil, Sealy, Serta, dan lain-lain. Selain itu, Subur juga menjual berbagai jenis meubel/furniture untuk rumah dan kantor dari berbagai merek. Berbagai koleksi furniture yang di jual di Subur Furniture ada yang bergaya modern, retro klasik, contemporary furniture dan minimalis furniture. Semua furniture dan sofa merupakan barang-barang bermutu dan unik, yang hanya bisa Anda dapatkan di Subur Furniture. Menjawab keinginan konsumen, Subur Furniture juga menyediakan custom furniture seperti sofa, sofa bed, lemari pajangan, meja & kursi kantor, kamar set, kitchen set, dan springbed.

Selamat berbanja.