Kami telah memperbarui Syarat & Kebijakan Privasi pada tanggal 26 Februari 2024. Klik disini untuk meninjau!

Cek disini close
22 Mar

4 Tips Marketing yang Efektif 2022 untuk Menarik Target Lokal

Digital Marketing Midtrans

by Digital Marketing Midtrans

view3992Views

bisnis lokal

Berkembangnya teknologi ternyata justru membuat para konsumen menginginkan pengalaman berbelanja yang lebih personal. Itulah yang dinyatakan oleh situs buildire.com, yang kemudian disanggah juga dengan data dari Olapic bahwa konsumen memiliki kemungkinan lima kali lebih besar untuk menyelesaikan pembelian apabila mendapat rekomendasi secara personal.

Itulah mengapa kini Anda mungkin menemukan cukup banyak pelaku bisnis yang gencar melakukan marketing dalam ranah lokal. Mereka menjangkau target audiens langsung ke lokasi mereka berada. Bagaimana caranya?

Tips Marketing Efektif di 2022 untuk Pasar Lokal

Manfaatkan Google Bisnisku

Google Bisnisku

Tidak dapat dipungkiri bahwa Google menjadi salah satu perangkat paling powerful dalam digital marketing. Tidak hanya terkait SEO, Anda juga bisa melancarkan marketing ke audiens lokal melalui Google, tepatnya menggunakan Google Bisnisku. Fitur Google yang satu ini memungkinkan target audiens untuk menemukan hal-hal menarik di dekat mereka, dan Anda harus termasuk di dalamnya. Di sini, pelanggan juga bisa memberikan rating dan review secara online.

Anda hanya perlu mendaftarkan bisnis Anda dan menyediakan informasi yang lengkap dan akurat pada halaman Google Bisnisku Anda. Google tidak menerapkan biaya apapun untuk bisnis ini dan akan memandu Anda selama melakukan proses verifikasi, jadi tak ada yang perlu dikhawatirkan.

Promosi silang dengan sesama pebisnis lokal

Ya, Anda dan sesama pebisnis di tempat lokal Anda memang merupakan kompetitor, tetapi bukan berarti Anda tidak bisa membantu satu sama lain untuk meningkatkan bisnis. Coba lakukan promosi silang, yang dapat menjadi cara gratis untuk melakukan advertising. Bentuknya bisa bermacam-macam, mulai dari kartu nama atau memberikan sampel produk. Dengan begitu, Anda bisa “menyebarkan” material marketing Anda secara gratis dan partner sesama pebisnis memiliki kesempatan untuk memberikan pengalaman unik kepada konsumen.

Menjadi sponsor di event lokal

Sponsorship dapat menjadi salah satu strategi paling simpel dan terjangkau yang bisa Anda lakukan untuk meluaskan jangkauan. Menjadi sponsor berarti Anda dukungan dalam bentuk finansial atau peletakan produk terhadap suatu event, aktivitas, atau organisasi. Sponsorship disebut-sebut sebagai salah satu strategi paling simpel dan terjangkau untuk melebarkan exposure. Anda tidak perlu menyiapkan budget yang banyak untuk membuat usaha sponsorship Anda stand out. Gunakan saja media sosial untuk menyebarkan beritanya. Terlepas dari bentuk sponsor yang Anda berikan, menjadi sponsor untuk suatu event akan sangat membantu Anda dalam meningkatkan bisnis Anda dan tentunya menjaring semakin banyak audiens lokal.

Promo spesial untuk karyawan lokal

Coba perhatikan lokasi di sekitar bisnis Anda berdiri, apakah ada kantor atau perusahaan yang beroperasi? Anda bisa memanfaatkan hal tersebut untuk melakukan marketing lokal, yakni dengan memberi promo spesial kepada mereka. Namun, sebelumnya, mereka harus terlebih dulu menunjukkan kartu nama, badge, atau identitas apapun yang menunjukkan bahwa mereka bekerja di tempat tersebut. Namun, tidak jarang cara tersebut justru lebih dimanfaatkan oleh konsumen lain. Untuk itu, Anda bisa membuat “kartu VIP” untuk dibagikan kepada karyawan lokal dan mereka bisa menunjukkannya saat hendak membeli produk Anda. Cara ini bisa meningkatkan awareness terhadap bisnis Anda.


Selain keempat tips di atas, Anda bisa menggunakan cara konvensional, yakni membagikan kartu nama. Usahakan untuk “bertemu” minimal lima orang baru setiap minggunya. Perkenalkan diri Anda dan tanyakan kepada orang-orang tersebut apakah mereka sudah pernah mencoba produk Anda. Jika belum, berikan kartu nama Anda dengan penawaran menarik di belakangnya. Selamat mencoba dan semoga berhasil!

Sumber: Entrepreneur, Buildfire, SmallBizTrends