Kami telah melakukan sedikit penyesuaian pada Pemberitahuan Privasi yang akan berlaku efektif pada tanggal 30 Mei 2024. Klik disini untuk meninjau!

Cek disini close
15 Jan

4 Media yang Umum Digunakan Untuk Berjualan Online

Veritrans Indonesia

by Veritrans Indonesia

view14619Views

Online Shopping Media

Berjualan toko online bukanlah hal yang sulit. Selain barang yang akan dijual, dua modal utama lainnya adalah sebuah gadget dan koneksi internet. Perkembangan teknologi informasi yang pesat dalam dua dekade terakhir telah mengubah drastis satu variabel krusial dalam dunia bisnis, yaitu lokasi transaksi. Pada jual-beli konvensional, memiliki toko nyata dengan lokasi yang strategis menjadi sangat penting bagi para pengusaha untuk menarik pembeli. Namun, menyewa tanah untuk membangun toko fisik membutuhkan modal yang cukup besar. Bandingkan dengan ecommerce, begitu berjualan online di internet dengan sistem pembayaran online yang mudah, aman, dan dapat diandalkan.

Berikut empat media terbaik untuk berjualan online:

Website

Membuat situs toko online sendiri menjadi pilihan terbaik bagi para pengusaha online atau netpreneur. Toko online dengan domain milik sendiri merupakan langkah pertama untuk menunjukkan keseriusan sang netpreneur dalam berbisnis. Langkah kedua adalah dengan berintegrasi dengan online payment gateway, karena hanya toko online resmi yang dapat berintegrasi dengan penyedia jasa pembayaran online manapun di Indonesia. Tidak memiliki kemampuan teknis bak programmer pun bukanlah masalah. Sekarang, sudah ada banyak penyedia platform ecommerce gratis, seperti Prestashop, Opencart, atau Magento di mana netpreneur dapat menggunakan fitur-fitur pada platform teresebut.
Beberapa contoh toko online dengan website sendiri adalah Lazada, Zalora, Berrybenka & Traveloka.

Marketplace

Bila Anda baru memulai bisnis online Anda, maka marketplace adalah media berjualan yang tepat. Layaknya sebuah pasar digital, marketplace merupakan website yang memfasilitasi jual-beli yang bebas tetapi aman. Setelah melewati proses registrasi yang mudah, Anda bisa langsung menjajakan jualan pada etalase yang telah disediakan. Marketplace yang bagus menyediakan sistem pembayaran escroe, sehingga menjamin keamanan transaksi. Tentunya, penjual dan pembeli juga harus mengikuti aturan main marketplace.
Beberapa contoh marketplace di Indonesia adalah Tokopedia, Bukalapak & Qoo10.

Forum Online

Lama sebelum era marketplace dan social media, forum online sudah berjaya untuk bertransaksi secara online. Seiring dengan berkembangnya teknologi, sistem jual-beli di forum online pun ikut berkembang. Forum online masa kini sudah menyediakan sistem rekening bersama untuk transaksi jual-beli yang dilakukan di dalam forum. Komunitas pengguna yang loyal juga membantu pengguna/pembeli baru dalam mengenali penjual yang terpercaya lewat review, sistem reward & report.
Kaskus masih merajai situs ecommerce lokal dengan menduduki peringkat 8 situs yang paling sering dikunjungi masyarakat Indonesia.

Social Media

Berjualan di social media merupakan hal yang asing di luar negeri, namun tidak di Indonesia. Berjualan online melalui Facebook, Instagram, dan aplikasi messenger, seperti LINE dan BBM marak dijalankan. Facebook sendiri menyediakan Facebook Ads yang mendukung perkembangan toko online di social media. Berjualan online melalui Instagram sendiri mulai marak semenjak tahun 2012, dan dalam dua tahun terakhir, berkembang dengan sangat pesat terutama di kalangan wanita. Terlihat dari dominasi toko fashion dan make up di Instagram.

Source: Marketing.co.id, Marketingland